Minggu, 6 Oktober 2024

Breaking News

  • 15 ribu Masyarakat Hadiri Open House Pj Walikota Pekanbaru   ●   
  • Tokoh FTE Rekomendasi Audit Keuangan BSP, Jefry Noer: Itu Pipa Bocor Apa Koyak?   ●   
  • Pj Walikota Launching Mobil Layanan Cepat LPJU dan Bus TMP Gratis Bagi ASN   ●   
  • Pemko Pekanbaru Gesa Perbaikan Infrastruktur Untuk Masyarakat   ●   
  • PASCA PEMILU 2024,KESBANGPOL KAMPAR BERHARAP ORMAS DI KAMPAR KOMITMEN JAGA KAMTIBMAS TETAP KONDUSIF   ●   
Warga Sekitaran Sungai Sail Terendam Banjir, Pemko Pekanbaru Segera Berikan Bantuan Sembako
Jumat 26 Januari 2024, 16:10 WIB
Penjabat Walikota Pekanbaru Muflihun

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru segera memberikan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir. Bantuan akan diberikan kepada warga yang terdampak banjir di sekitaran Sungai Batak dan Sungai Sail.

Hujan yang mengguyur Kota Pekanbaru tiga hari terakhir ini mengakibatkan banjir di sejumlah wilayah. Terutama perumahan warga yang berada di sekitar Sungai Sail dan Sungai Batak.

Warga yang berada di bantaran anak sungai tersebut terendam banjir. Permukiman warga terendam akibat curah hujan yang tinggi hingga membuat anak sungai meluap.

Penjabat Walikota Pekanbaru Muflihun mengatakan, bahwa warga yang terdampak banjir saat ini adalah warga yang berada di sekitaran Sungai Batak dan Sungai Sail. Banjir terjadi karena adanya luapan air dari dua sungai tersebut. Untuk itu, dirinya sebagai walikota Pekanbaru meminta OPD terkait untuk segera memberikan bantuan.

"Kami sudah panggil OPD terkait banjir ini. Kita minta semua masyarakat yang terdampak banjir luapan sungai ini, kita segerakan bantu dengan sembako," ujar Muflihun, Jumat (26/1/2024).

Menurutnya, banjir yang terjadi saat ini adalah karena faktor cuaca. Hujan secara terus-menerus mengguyur Kota Pekanbaru.

"Karena hari ini kan bencana, bencana ini faktor cuaca, hujan terus, ini bencana alam, tidak mungkin kita hindarkan. Minimal pemko pekanbaru siap untuk memberikan santunan atau bantuan sembako kepada masyarakat terdampak," pungkasnya. (adv)




Editor :
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by merdeka24.com
Scroll to top