Selasa, 14 Mei 2024

Breaking News

  • 15 ribu Masyarakat Hadiri Open House Pj Walikota Pekanbaru   ●   
  • Tokoh FTE Rekomendasi Audit Keuangan BSP, Jefry Noer: Itu Pipa Bocor Apa Koyak?   ●   
  • Pj Walikota Launching Mobil Layanan Cepat LPJU dan Bus TMP Gratis Bagi ASN   ●   
  • Pemko Pekanbaru Gesa Perbaikan Infrastruktur Untuk Masyarakat   ●   
  • PASCA PEMILU 2024,KESBANGPOL KAMPAR BERHARAP ORMAS DI KAMPAR KOMITMEN JAGA KAMTIBMAS TETAP KONDUSIF   ●   
Alami Kerusakan, Portal Jembatan Siak I Dilepas Sementara
Minggu 06 Maret 2022, 16:41 WIB

PEKANBARU -  Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau, melepas sementara portal pada jembatan Siak I di Pekanbaru. Pelepasan portal tersebut dilakukan setelah ada laporan beberapa baut pada portal tersebut megalami kerusakan.

Pelakasana tugas (Plt) Kepala Dinas PUPR PKPP Riau melalui Kepala Bidang Bina Marga Arif Setiawan mengatakan, berdasarkan laporan yang pihaknya terima, kerusakan portal tersebut pada bagian baut yang menghubungkan portal dengan tiang utama peyangga.

"Ada baut yang terlepas pada portal, sehingga portal tampak terbuka dari tiang peyangga utamanya," kata Arif, Minggu (6/3/2022).

Agar kondisi tersebut tidak membahayakan pengendara yang melintas, pihkanya langsung mengambil tindakan dengan cara melepas portal tersebut untuk dilakukan perbaikan.

"Agar masyarakat tidak khawatir saat melintas di Jembatan Siak I, saat ini portalnya sudah dilepas untuk dilakukan perbaikan," ujarnya.

Meskipun portal sudah dilepas, demikian Arif, namun kendaraan besar tetap tidak bisa melintas. Pasalnya, masih ada satu portal lagi yang terpasang pada sisi ujung jembatan di Kecamatan Rumbai.

"Sebelah sisi jembatan di Kecamatan Rumbai masih ada portal, karena yang dilepas di sisi Kecamatan Senapelan. Kalau sudah selesai dibuat portal baru, malam ini akan dipasang," sebutnya.(*)




Editor :
Kategori : Riau
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by merdeka24.com
Scroll to top